Subang, Metrobuana —Bupati Subang Reynaldy Putra Andita saat bermalam di Kantor Kecamatan Pamanukan meninjau langsung kondisi salah satu wilayah terdampak banjir pantura, pada Sabtu dini hari (31/01) di Desa Bobos, Kecamatan Legonkulon.
Desa Bobos di Kecamatan Legonkulon merupakan salah satu wilayah dengan dampak terparah dalam banjir pantura yang menyebabkan salah satu dusun di Desa Bobos yaitu Dusun Pendak Wanajaya terisolir akibat terputusnya akses jalan satu-satunya menuju dusun tersebut yang menyebabkan 386 KK kesulitan mendapatkan bantuan.
Setibanya di Desa Bobos Kang Rey disambut oleh Kepala Desa Bobos Anwar Nurjali yang terlihat emosional mengingat masih ada warganya yang kesulitan mendapat bantuan dan bersyukur karena kehadiran Kang Rey sangat berarti bagi masyarakat Desa Bobos.
Keluhan Kepala Desa Bobos disambut baik oleh Kang Rey yang meninjau langsung akses jalan yang terputus dengan melewati jembatan gantung di atas sungai Cipunagara. Menariknya di atas jembatan gantung tersebut ada “regu” pengawas debit air Sungai Cipunagara yang diberi apresiasi langsung oleh Kang Rey berupa uang tunai.
Kang Rey mengaku datang ke Bobos karena adanya aduan tentang wilayah yang terisolir dan sulitnya distribusi bantuan ke wilayah tersebut.
“Saya ngecek karena ada aduan 1 dusun terisolir yang ternyata aksesnya sulit dilewati karena cukup tinggi dan arusnya cukup deras,”
Kang Rey yang datang tengah malam menyatakan pada pagi hari akan meninjau langsung ke Dusun Pendak Wanajaya yang terisolir dan mengungkapkan masyarakat di dusun tersebut telah mendapat tenda dan bantuan makanan.
“Besok pagi insyaallah saya akan meninjau langsung ke lokasi karena malam ini tidak memungkinkan. Yang jelas sudah dibangun tenda dan didrop makanan malam ini,”
Kehadiran Kang Rey ke Desa Bobos adalah penegasan Kang Rey bahwa semua wilayah termasuk wilayah terluar dan terisolir yang terdampak banjir masyarakatnya harus tetap mendapat pelayanan optimal dari Pemerintah dengan pemenuhan kebutuhan dasar muali dari makanan hingga tenaga kesehatan.
“Saya jamin semua wilayah (mendapat bantuan) setelah saya rapat dengan Camat yang wilayahmya terdampak untuk tetap optimalkan bantuan makanan, pampers, obat, kita stand by kan dokter 1×24 jam agar seluruh masyarakat mendapat pelayanan kesehatan,”
Kepada masyarakat yang datang Kang Rey menuturkan akan menginap di Kantor Kecamatan Pamanukan agar ketika ada hal urgent dapat segera ditindaklanjuti.
“Hari ini nginep di Posko Kecamatan Pamanukan agar kerika ada hal yang urgent dapat segera ditindaklanjuti. Semoga semuanya jaga kesehatan dan kita berdoa kita semua dilindungi Allah SWT.” (Reza/Prokompim/Red)




