Perumda Tirta Rangga Subang ‘Banjir’ Penghargaan ‘Bergengsi”. Ternyata Karena Ini
Subang, metrobuana.co.id – Perumda Tirta Rangga Subang terus mendulang prestasi bergengsi tingkat Propinsi Jawa Barat . Kali ini , berhasil menyabet penghargaan Top 5 Best Project Investment Challenge 2024 dalam acara West Java Industrial Meeting 2024 yang berlangsung di Trans Convention Center, Bandung belum lama ini.
Penghargaan berupa plakat dan piagam diserahkan langsung oleh Pj. Gubernur Jawa Barat dan diterima oleh Plh Kepala DPMPTSP Subang H. Dadang Kurnianudin yang hadir mewakili Pj Bupati Subang.
“Selamat atas kinerja Perumda Tirta Rangga Subang yang telah memperoleh penghargaan. Semoga Perumda TRS bisa melayani pelabuhan Patimban dan kawasan industri lainnya dengan skema kerjasama dengan investor.” Ujar H Dadang.
Sementara itu Direktur Perumda Tirta Rangga, Lukman Nurhakim , berharap melalui gelaran Investment Challenge semakin banyak stakeholder dan investor yang memahami proyek investasi di Perumda Tirta Rangga Subang. “ Penghargaan yang kami terima menandakan bahwa Perumda TRS serius dan fokus mengeksekusi”. Tuturnya
Kata Lukman, pihaknya terus melaksanakan program pengembangan kerjasama dengan pihak swasta dan serius melayani industri dan menjadi bagian dari upaya mendukung kawasan Industri Rebana. West Java Industrial Meeting 2024 lanjut Lukman, menjadi ajang penting bagi para pelaku industri di Jawa Barat untuk bertukar informasi dan menjalin kemitraan. Gelaran ini menjadi bentuk bahwa Jawa Barat memiliki pelaku-pelaku usaha yang dapat bersama-sama bersinergi dengan berbagai element yang ada disetiap daerahnya.
“Kegiatan ini adalah rangkaian selanjutnya dari West Java Investment Roadshow 2024 yang telah diselenggarakan di Hotel Indonesia Kempinski (20/6) lalu, dimana pada saat itu Perumda Tirta Rangga Subang terpilih menjadi salah satu peraih penghargaan dalam kegiatan tersebut”. Tandasnya seraya menambahkan di acara tersebut, dirinya sebagai Direktur Utama Perumda Tirta Rangga mempresentasikan proyek-proyek kedepan yang akan ditempuh oleh Perumda TRS dihadapan para investor. (ADV/Red)