Subang,metrobuana.co.id – Partai Gerindra Subang diam diam dikabarkan bakal ‘merapat’ menjadi peserta koalisi dengan Partai Nasdem dan PPP di Pilkada 2024 mendatang. Kabarnya, langkah Partai Gerindra itu bakal dilakukan oleh   sejumlah partai lainnya yang kini banyak disebut sebut sedang ancang ancang membentuk koalisi gemuk mengusung  Sosok Asep Rochman Dimyati (ARD) sebagai calon Bupati Subang di Pilkada 2024 mendatang

Menurut sumber metrobuana.co.id Minggu (16/10) dari petinggi  Partai Gerindra Subang mengungkapkan, rencana  melakukan koalisi di Pilkada 2024 mendatang bersama Partai Nasdem dan PPP  sedang dibahas secara serius di internal partainya.

Sumber beralasan, rencana berkoalisi dengan Partai Nasdem dan PPP di Pilkada Subang 2024 itu dinilai sebagai langkah yang tepat menuju kemenangan . “ Insya Alloh terbentuknya Koalisi Gemuk bersama Partai Nasdem dan PPP di Pilkada 2024 mendatang,  usungan Paslon bupati dan Wakil bupati periode 2024-2029 optimis bakal menuai dukungan mayoritas rakyat subang sekaligus sukses memenangkannya “. Ungkap sumber

Sementara itu, Ketua PPP DPC Kabupaten Subang , H Oom Abdurahman secara terang terangan telah mempersiapkan ribuan kader relawan pemenangan di internal partainya,  serta khususnya persiapan segala perangkat sarana persiapan pra kampanye untuk mensukseskan kemenangan  ARD sebagai calon bupati di Pilkada Subang 2024 mendatang. “ Kita sudah lama memutuskan untuk berkoalisi dengan Partai Nasdem mengusung sekaligus mensukseskan ARD menjadi Bupati Subang di Pilkada 2024 mendatang “. Tandas H Oom  (Dadang Metro)